Derawan Island ( East Kalimantan )

Tanah Kalimantan memang dikenal dengan segala keindahan alamnya, termasuk pulau-pulau yang tersebar di tanah ini. Salah satu pulau yang sangat indah nan cantik adalah Pulau Derawan. Pulau Derawan terletak di Kepulauan Derawan, Kecamatan Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Pulau Derawan sering disebut “surga tropis” oleh para wisatawan. Pulau ini sudah sangat dikenal hingga mancanegara, terbukti bahwa pulau ini menempati urutan ketiga teratas sebagai tempat tujuan menyelam bertaraf internasional. Sehingga para penyelam menjadikan pulau ini sebagai pulau impian bagi mereka karena menyuguhkan pemandangan yang menyegarkan mata. Pulau Derawan menyuguhkan campuran warna biru dan hijau pada permukaan lautnya yang sangat cantik, hamparan pasir pantai nan lembut, barisan pohon kelapa yang berjajar di pesisir pantai, dengan hutan kecil di tengah-tengah pulau yang terdapat berbagai macam tumbuhan di dalamnya dan keindahan alam bawah laut beserta isinya. Tidak heran jika banyak orang sangat tertarik untuk mengunjungi pulau ini, bagaimana dengan Anda?

Anda berminat menikmati suasana surga tropis ini ?

Penulis : asal-asalan ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Derawan Island ( East Kalimantan ) ini dipublish oleh asal-asalan pada hari 2010-11-04. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Derawan Island ( East Kalimantan )
 

0 comments:

Posting Komentar