GOING THE DISTANCE


Sinopsis

Kata orang, cinta tak mengenal batasan jarak tapi tak jarang pula pasangan yang berusaha menjalin cinta dari jarak yang berjauhan harus menyerah karena berbagai hambatan yang mereka hadapi. Tentu saja ini tak bisa berlaku untuk semua pasangan. Erin (Drew Barrymore) dan Garrett (Justin Long) misalnya.

Erin bertemu Garrett di sebuah bar saat ia sedang berada di New York. Dalam waktu singkat hubungan sesaat itu berlanjut menjadi sebuah kisah asmara selama liburan musim panas. Saat Erin harus kembali ke San Fransisco, baik Erin maupun Garrett sadar kalau hubungan mereka memang harus berakhir di sini.

Sayangnya, kisah asmara yang sangat singkat ini ternyata membekas cukup dalam di hati kedua orang ini. Erin tak bisa melupakan Garrett. Garret tak bisa melupakan Erin. Walaupun jarak memisahkan mereka, ditambah lagi sahabat dan kerabat yang seolah tak memberikan dukungan, nyatanya Erin dan Garrett bisa bertahan.

(kapanlagi)

Trailer : www.YouTube.com

Penulis : asal-asalan ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel GOING THE DISTANCE ini dipublish oleh asal-asalan pada hari 2010-11-15. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan GOING THE DISTANCE
 

0 comments:

Posting Komentar